komponen iot

Manfaat IoT tidak dapat dipisahkan dalam kebutuhan manusia modern saat ini terutama dalam bidang bisnis. Kecepatan arus informasi berpengaruh terhadap perputaran produk yang minat beli konsumen. Untuk mengimbangi competitor, setiap pebisnis harus selangkah lebih maju.

Salah satu yang harus dimaksimalkan adalah pemanfaatan internet serta perangkat digital modern. Internet of Things telah menjadi pendorong inovasi di dunia bisnis. Dalam artikel ini, kita akan menjelaskan manfaat pentingnya dalam meningkatkan efisiensi dan produktivitas berbagai bidang bisnis.

Manfaat penting dari IoT dalam bisnis

IoT

Apa manfaat internet of things untuk bisnis? Semua bidang bisnis dari hulu hingga hilir memerlukan internet untuk menunjang aktivitasnya. Bagi bisnis retail manfaat IoT berpengaruh positif meningkatkan pengalaman pelanggan, dan beberapa poin penting di bawah ini.

1. Pengumpulan Data Real-Time

Pada setiap bisnis perlu mengumpulkan data sebagai acuan menentukan kebijakan. Bisa dari data konsumen, untuk memetakan target pasar. Data hasil penjualan untuk menentukan strategi promosi selanjutnya, hingga data stok barang dan inventaris.

Pengumpulan data akan lebih cepat jika memanfaatkan teknologi IoT. Misalnya menggunakan aplikasi penjualan, sehingga bisa langsung terpantau sisa stok barang di gudang, jumlah pembelian, data pembeli dan sebagainya.

Stok barang dan inventaris bisa langsung terintegrasi dengan perangkat jika dihubungkan dengan aplikasi dan jaringan internet. Secara fisik pada objek misalnya rak dilengkapi sensor berat untuk mengumpulkan informasi kemudian mengirim data ke platform yang digunakan.

Platform IoT yang digunakan nantinya secara otomatis memantau jumlah stok dengan mengkalkulasi barang masuk dan keluar. Jika stok menipis, akan muncul notifikasi sehingga admin atau pebisnis tahu untuk kemudian mengelolanya kembali supaya tersedia.

Pengumpulan data real-time juga menjadi acuan pemberian fasilitas diskon. Misalnya pembelian secara grosir minimal 10 buah. Sistem akan langsung menghitung jumlah pesanan kemudian secara otomatis akan ada pemotongan harga pesanan.

Pesanan secara online yang diterima pada hari atau tanggal sama akan diketahui dan diproses hari yang sama pula. Dengan adanya pengumpulan data real-time ini pelanggan mendapat pengalaman positif sebab pesanan akan segera dikirim.

2. Otomatisasi Proses Bisnis

Bisnis harus sudah berjalan menggunakan sistem otomatisasi jika ingin cepat berkembang. Otomatisasi di sini paling penting adalah pada saat transaksi jual beli. Pemesanan dari pelanggan harus bisa dilakukan secara otomatis secara online.

Seperti memesan melalui platform e-commerce pada umumnya. Setelah pesanan dibuat, maka platform IoT akan langsung mengirimkan data kepada pusat untuk segera dikirim. Proses pengemasan hingga pengiriman nantinya secara otomatis juga akan mudah dipantau pelanggan.

Selain pemesanan, otomatisasi diterapkan juga pada transaksi finansial yaitu pembayaran. Setiap bisnis sudah memiliki rekening untuk menampung pembayaran dari pelanggan. Bisa rekening Bank lokal maupun e-wallet.

Pemanfaatan IoT pada proses otomatisasi ini adalah menjamin pembayaran masuk pada akun atau rekening pebisnis. Secara sistem akan ada tenggat waktu pembayaran, lewat dari itu pesanan akan dianggap batal.

Sistem seperti ini memberikan keamanan bagi pihak pebisnis dari resiko penipuan. Pada saat tenggat waktu pembayaran habis, akan muncul notifikasi pesanan batal, sehingga pebisnis tidak wajib mengirimkan barang.

Begitu juga dengan pihak pelanggan, dengan adanya otomatisasi dari IoT ini jadi mudah melacak pesanan. Sebab setiap langkah pemesanan akan ada notifikasi. Mulai dari keberhasilan pembayaran, pemrosesan, pengemasan, pengiriman hingga tracking pesanan.

Bahkan adanya otomatisasi ini pelanggan secara mandiri bisa menghubungi kurir ekspedisi terkait proses pengiriman. Lebih lanjut, saat pesanan diterima, akan muncul pada aplikasi keterangan tersebut dan ini juga merupakan data penting bagi pebisnis.

3. Peningkatan Efisiensi Operasional

Selanjutnya Manfaat IoT adalah efisiensi operasional. Yaitu kemampuan mengurangi pemborosan waktu, tenaga, dan material sebanyak mungkin, dengan tetap memberikan layanan atau produk berkualitas tinggi.

Penggunaan perangkat lunak maupun keras pada bisnis akan membantu dalam membandingkan input dan output perusahaan. Jika kemudian ditemukan lebih besar input dibanding output maka pebisnis bisa segera melakukan evaluasi.

Misalnya dengan mengurangi input berupa sumber daya manusia, mengganti sebagiannya menggunakan mesin. Kemudian proses supervisi, bisa dipangkas penggunaan tenaga kerja manusianya dan mengganti menggunakan kamera pengawas berbasis IoT.

Efisiensi bisa diupayakan sampai proses promosi. Mengurangi beban biaya promosi secara konvensional menggunakan tenaga manusia dengan menerapkan aplikasi digital. Kamu bisa promosi melalui platform e-commerce, website perusahaan atau toko online pribadi.

Proses pengiriman menggunakan jasa ekspedisi juga semakin efisien dengan menjalin kerjasama sebelumnya. Platfrom IoT yang saling terintegrasi antara perusahaan bisnis dan ekspedisi menghasilkan laporan real-time.

Kamu tidak perlu mengeluarkan biaya transportasi ke agen ekspedisi untuk pengiriman pesanan. Pihak Ekspedisi yang secara otomatis akan datang ke kantor operasional untuk pick up pesanan kemudian mengantarkannya pada pelanggan.

4. Manajemen Rantai Pasok yang Lebih Akurat

Dalam industri Manfaat iot adalah dalam manajemen rantai pasokan. Setiap industri dan bisnis perlu ketersediaan pasokan atau stok barang secara kontinyu demi kelancaran proses produksi. Jika terjadi keterlambatan, maka produksi terhambat, pengiriman kepada pelanggan juga terlambat.

Manajemen rantai pasokan akurat dapat meminimalkan biaya serta waktu dalam siklus produksi. Adanya sistem yang terintegrasi, pihak pengecer akan dengan mudah mengirimkan informasi bahwa barang akan habis.

Informasi yang diterima produsen menjadi acuan untuk segera mengirimkan barang. Dengan demikian stok di pengecer kembali terisi, penjualan dapat berjalan lancar. Keuntungan didapat kedua belah pihak baik produsen maupun pengecer.

Bukan hanya ketepatan informasi, namun kecepatannya juga sangat penting. Di sinilah manfaat dari penerapan IoT berperan. Pengiriman data dan informasi secara real-time memungkinkan level pengecer memiliki stok aman secara berkesinambungan.

Contoh sederhana penggunaan perangkatnya adalah smartphone dan aplikasi pemesanan. Aplikasi di level pengecer yang menunjukkan stok menipis akan langsung dapat dibaca juga oleh produsen.

Secara otomatis sistem pada produsen memerintahkan untuk mengirimkan barang sesuai stok. Informasi stok pada pihak produsen akan terbaca seluruhnya oleh bagian produksi barang, mengirimkan sinyal untuk segera memperbesar volume produksi agar gudang terisi kembali.

5. Manfaat Iot Dalam Peningkatan Pengalaman Pelanggan

Pengalaman pelanggan adalah modal pebisnis untuk menentukan kebijakan produksi dan promosi selanjutnya. Pengalaman positif menandakan pelanggan puas atas layanan, kemudahan pemesanan, transaksi dan tentu saja kualitas barang.

Diantaranya dari kualitas dan kenyamanan user interface platform yang digunakan. Kemudahan menggunakan fitur pemesanan, pembayaran, tracking pesanan hingga pengajuan komplain.

Kecepatan respon dan proses di pihak penjual juga berpengaruh pada pengalaman pelanggan yang kemudian muncul sebagai testimoni. Testimoni jadi promosi tidak langsung yang akan mempengaruhi psikologi calon konsumen untuk ikut membeli produk.

Dari konsumen baru, nantinya jadi mudah dikonversi menjadi pelanggan. Secara bertahap, implementasi IoT dalam bisnis akan meningkatkan jumlah penjualan serta profit perusahaan secara signifikan.

Dapatkan laptop dan PC terbaik dan berkualitas di JKT Gadget guna menunjang bisnis kamu. Hubungi kami di jktgadget.com atau nomor WA di bawah ini untuk info lebih lengkap mengenai pemesanan gadget sehingga implementasi IoT dalam bisnis lebih optimal.

Baca juga : Begini Cara Mengatasi Jika Wifi Tidak Muncul di Laptop